PENGARUH KUALITAS PRODUK, CITRA MEREK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MI INSTAN (Studi Kasus Pada Mahasiswa/I Fakultas Bisnis Di Universitas Buddhi Dharma)

Utami, Yolanda (2024) PENGARUH KUALITAS PRODUK, CITRA MEREK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MI INSTAN (Studi Kasus Pada Mahasiswa/I Fakultas Bisnis Di Universitas Buddhi Dharma). Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
cover-bab3.pdf - Published Version

Download (3MB)
[img] Text
bab4.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
bab5-lampiran.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar kecilnya pengaruh Kualitas Produk, Citra Merek, dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Mi Instan pada mahasiswa/I fakultas bisnis di Universitas Buddhi Dharma. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan metode survey melalui media kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah 1.518 orang yang merupakan mahasiswa/I fakultas bisnis di Universitas Buddhi Dharma dan jumlah sampel pada penelitian ini adalah 147 responden. Metode analisis data yang akan digunakan adalah metode Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Regresi Linear Berganda, Analisis Korelasi, Koefisien Determinasi (R2) serta pengujian hipotesis dengan uji T dan uji F dengan program SPSS versi 25. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Kualitas Produk, Citra Merek, dan Promosi memiliki pengaruh yang positif terhadap Keputusan Pembelian Mi Instan pada mahasiswa/I fakultas bisnis di Universitas Buddhi Dharma. Hal ini ditunjukkan dengan hasil uij T pada Kualitas Produk memiliki hasil THitung > TTabel (5,515 > 1,655) dengan sig 0,000 < 0,05. Kemudian pada hasil uji T pada Citra Merek memiliki hasil THitung > TTabel (5,171 > 1,655) dengan sig 0,008 < 0,05. Dan Promosi dengan hasil THitung > TTabel (5,457 > 1,655) dengan sig 0,000 < 0,05. Dan nilai FHitung 109,852 > FTabel 2,67 dengan probability 0,000 < 0,05. Nilai determiasi berganda R2 adalah 69,1 % terhadap keputusan pembelian sisanya 30,9% berasal dari variabel lain di luar variabel independent.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Kualitas produk, Citra Merek, Promosi, Keputusan Pembelian
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.83 Riset Penelitian Pemasaran > 658.83 Analisis Pemasaran
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.56 Manajemen Analisa Produk
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.4036 Manajemen Pengambilan Keputusan
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.82 Promosi Pemasaran
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.80072 Statistik Pemasaran
Divisions: Fakultas Bisnis > Manajemen (S1)
Depositing User: Mayang Farha
Date Deposited: 15 Apr 2025 03:11
Last Modified: 15 Apr 2025 03:11
URI: https://repositori.buddhidharma.ac.id//id/eprint/2401

Actions (login required)

View Item View Item