Halomoan S, Daniel (2024) PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KASUS PADA KONSUMEN MARKETPLACE SHOPEE DI KOTA TANGERANG). Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.
![]() |
Text
cover-bab3.pdf - Published Version Download (2MB) |
![]() |
Text
bab4.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (677kB) | Request a copy |
![]() |
Text
bab5-lampiran.pdf - Published Version Download (662kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian marketplace Shopee di kota Tangerang. Pengumpulan data di lakukan melalui penyebaran kuesioner, dimana kuesioner disebarkan secara random terhadap 100 responden. Metode penelitian yang digunakan adalah secara random sampling dengan jenis penelitian kuantitatif dengan melakukan Uji Validitas, Reliabilitas, Normalitas Data, Multikolineritas, Heteroskedastisitas, Regresi Linier Berganda, Korelasi Berganda, Koefisien Determinasi, Uji T dan F. Metode Penelitian ini bertujuan untuk mencari hubungan antar variabel yang mempengaruhi dan di pengaruhi. Data penelitian diolah menggunakan SPSS versi 25. Variabel bebas penelitian ini adalah harga (X1), kualitas produk (X2), kualitas pelayanan (X3) dengan variabel terikat keputusan pembelian (Y) Dari hasil korelasi berganda, promosi mempunyai hubungan yang positif dan kuat terhadap kinerja karyawan sebesar 0,656, kualitas produk mempunyai hubungan yang positif dan kuat terhadap kinerja karyawan sebesar 0,713, dan kualitas pelayanan mempunyai hubungan yang positif dan kuat terhadap kinerja karyawan sebesar 0,719. Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan menunjukkan bahwa nilai Adjusted R Square (R2) sebesar 0,553 atau 55,3%, yang berarti pengaruh Harga, Kualitas Produk, dan Kualitas Pelayanan terhadap Keputusan Pembelian yaitu 55,3%. Sedangkan untuk sisanya yang dimana sebesar 44,6% dijelaskan oleh variabel ataupun faktor-faktor lain yang tidak dijelaskan dalam analisi regresi ini. Berdasarkan uji t menunjukkan bahwa variabel X1 (Harga) memiliki nilai thitung < ttabel yaitu 1,409 < 1,984 dan signifikan 0,162 > 0,05 artinya H0 diterima dan Ha ditolak, variabel X2 (Kualitas Produk) memiliki nilai thitung < ttabel yaitu 1,533 < 1,984 dengan nilai signifikan 0,129 > 0,05 artinya H0 diterima dan Ha ditolak, variabel X3 (Kualitas Pelayanan) memiliki nilai thitung > ttabel sebesar 3,170 > 1,984 dengan signifikan 0,002 < 0,05 artinya H0 ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan uji hipotesis F menunjukkan Fhitung > Ftabel sebesar 41,767 > 2,70 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa Harga, Kualitas Produk, dan Kualitas Pelayanan mempunyai pengaruh yang signifikan secara simultan terhadap Keputusan Pembelian pada Marketplace Shopee.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Harga, Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan, Keputusan Pembelian |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.83 Riset Penelitian Pemasaran > 658.83 Analisis Pemasaran 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.56 Manajemen Analisa Produk 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.4036 Manajemen Pengambilan Keputusan 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.80072 Statistik Pemasaran |
Divisions: | Fakultas Bisnis > Manajemen (S1) |
Depositing User: | Mayang Farha |
Date Deposited: | 14 Apr 2025 07:09 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 07:09 |
URI: | https://repositori.buddhidharma.ac.id//id/eprint/2385 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |