Chandra, Novita (2022) PENGARUH KOMPLEKSITAS OPERASI PERUSAHAAN, TINGKAT PROFITABILITAS, DAN SOLVABILITAS TERHADAP AUDIT DELAY (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Food and Beverages yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2016-2020). Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.
Text
COVER-BAB III.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (440kB) | Request a copy |
|
Text
BAB V.pdf - Accepted Version Download (1MB) |
Abstract
Ketepatan waktu publikasi laporan keuangan perusahaan merupakan hal yang dituntut bagi setiap perusahaan go public karena sangat mempengaruhi pengambilan keputusan bagi pihak pemakai laporan keuangan. Rentang waktu yang terjadi antara tanggal laporan auditor independen dengan tanggal tutup tahun buku perusahaan dikenal dengan istilah audit delay. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompleksitas operasi perusahaan, tingkat profitabilitas, dan solvabilitas terhadap audit delay, pada perusahaan manufaktur subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode tahun 2016-2020. Jenis penelitian yang digunakan merupakan penelitian kuantitatif dan menggunakan data sekunder, yaitu laporan keuangan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik penentuan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling dengan jumlah sampel yang diteliti sebanyak 8 perusahaan dan periode pengamatan secara berturut-turut selama 5 tahun, sehingga menghasilkan total sampel sebanyak 40 data. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda yang diolah menggunakan program aplikasi komputer yaitu SPSS versi 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel kompleksitas operasi perusahaan tidak berpengaruh terhadap audit delay dengan nilai signifikansi 0,294 > 0,05. Namun, tingkat profitabilitas menunjukkan hasil berpengaruh terhadap audit delay dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan variabel solvabilitas juga menunjukkan hasil berpengaruh terhadap audit delay dengan nilai signifikansi 0,001 < 0,05. Sedangkan, hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa kompleksitas operasi perusahaan, tingkat profitabilitas, dan solvabilitas berpengaruh terhadap audit delay dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 pada perusahaan manufaktur subsektor Food and Beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020.
Actions (login required)
View Item |