Adams, Donny (2024) PROTOTYPE PINTU OTOMATIS DAN SISTEM ALARM KEBAKARAN BERBASIS INTERNET OF THINGS. Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.
![]() |
Text
COVER-BAB III.pdf - Published Version Download (3MB) |
![]() |
Text
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (455kB) | Request a copy |
![]() |
Text
BAB V.pdf - Published Version Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas pengembangan prototype pintu otomatis dan sistem alarm kebakaran berbasis Internet of Things (IoT) dengan pemanfaatan sensor IR untuk mendeteksi orang, motor servo untuk mengotomatisasi pembukaan pintu, flame detector untuk deteksi keberadaan api, sensor MQ-2 untuk deteksi asap, dan Telegram sebagai media notifikasi. Pengintegrasian teknologi ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan otomatisasi dalam lingkungan rumah atau kantor. Sensor IR digunakan untuk mendeteksi orang yang mendekati pintu, sementara motor servo memberikan solusi otomatisasi pintu. Flame detector dan MQ-2 digunakan untuk mendeteksi potensi kebakaran dengan memberikan peringatan secara dini. Sistem ini berkomunikasi melalui aplikasi Telegram untuk memberikan notifikasi kepada pengguna. Pengujian yang dilakukan menunjukkan bahwa sensor IR dapat mendeteksi keberadaan orang hingga jarak 5cm untuk mengaktifkan micro servo yang membuka pintu. Flame detector efektif mendeteksi api hingga jarak 30cm, sedangkan sensor MQ-2 mendeteksi asap hingga jarak 20cm, keduanya menghasilkan sinyal output untuk mengaktifkan micro servo, LED dan buzzer untuk alarm kebakaran, serta mengirim notifikasi melalui Telegram kepada pemilik bangunan. Dengan pendekatan ini, diharapkan dapat menciptakan sistem yang efektif, efisien, dan dapat diandalkan untuk meningkatkan keamanan dan respons terhadap kondisi darurat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sensor IR, Servo motor, Sensor MQ-2, Pintu Otomatis, Deteksi Kebakaran. |
Subjects: | 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer > 004.65 Jaringan Komunikasi Komputer 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer > 004.6 Tampitan Antar Muka dan jaringan Komputer |
Divisions: | Fakultas Sains & Teknologi > Teknik Informatika |
Depositing User: | Hariyanto Rie |
Date Deposited: | 17 Apr 2025 05:48 |
Last Modified: | 17 Apr 2025 05:48 |
URI: | https://repositori.buddhidharma.ac.id//id/eprint/2467 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |