PERANCANGAN SISTEM INFORMASI E-COMMERCE BERBASIS WEBSITE PADA CV. JAYA PRIMA DENGAN METODE PENGUJIAN USER ACCEPTANCE TESTING

Yakub, Handoyo (2023) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI E-COMMERCE BERBASIS WEBSITE PADA CV. JAYA PRIMA DENGAN METODE PENGUJIAN USER ACCEPTANCE TESTING. Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
COVER - BAB III.pdf - Published Version

Download (3MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
BAB V - LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan solusi bagi permasalahan penjualan konvensional yang terjadi di CV. Jaya Prima menjadi berbasis website dan merancang suatu e-commerce berbasis web agar pelanggan dapat melakukan pemesanan secara online. Metode yang digunakan dari penelitian ini adalah User Acceptance Testing. User Acceptance Testing adalah salah satu metode paling inovatif untuk mencegah kegagalan proyek TI. Dalam pengembangan perangkat lunak, ada tiga hal yang dilakukan dalam proses User Acceptance Testing, yaitu User Acceptance Testing mengekspos logika / fungsionalitas bisnis yang belum ditemukan, karena unit pengujian dan pengujian sistem tidak fokus pada fungsionalitas / logika bisnis, User Acceptance Testing mengukur bagaimana sistem sesuai dengan kebutuhan pengguna dan User Acceptance Testing membatasi bagaimana sistem telah selesai. Hasil dari penelitian ini adalah sistem informasi E-Commerce berbasis website berhasil di implementasikan tanpa adanya error dan bug yang mengganggu sehingga dapat memberikan solusi bagi permasalahan penjualan konvensional yang terjadi di CV. Jaya Prima. Sistem informasi E-Commerce berbasis website dapat di gunakan oleh pelanggan untuk melakukan pemesanan secara online sehingga mempermudah proses promosi dan transaksi bisnis pada CV. Jaya Prima. Hasil pengujian menggunakan metode User Acceptance Testing mendapatkan nilai rata-rata sebesar 92,3% yang menunjukan bahwa sistem informasi E-Commerce berbasis website pada CV. Jaya Prima sudah sesuai dengan kebutuhan user.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perancangan Sistem Informasi, E-Commerce, Website, User Acceptance Testing
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 650.0285 Pengolahan dan Analisa Data di Bidang Bisnis
Divisions: Fakultas Sains & Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: Hariyanto Rie
Date Deposited: 13 Mar 2024 07:50
Last Modified: 14 Mar 2024 03:37
URI: https://repositori.buddhidharma.ac.id//id/eprint/2097

Actions (login required)

View Item View Item