ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN (E-COMMERCE) BERBASIS WEB DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL (STUDI KASUS PADA PT. GLUCKSINDO MAKMUR)

Fraderic, Daniel Ivan (2022) ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN (E-COMMERCE) BERBASIS WEB DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL (STUDI KASUS PADA PT. GLUCKSINDO MAKMUR). Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
Cover - BAB III.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
BAB V - Lampiran.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (1MB)

Abstract

Perdagangan elektronik atau yang biasa dikenal dengan e-commerce merupakan suatu aktivitas perdagangan yang dilakukan penjual dan pembeli untuk menawarkan atau membeli barang maupun jasa secara elektronik menggunakan pembayaran elektronik. Dengan adanya e-commerce tentunya akan memudahkan transaksi karena penjual dan pembeli tidak perlu bertemu secara langsung, dan harga yang ditawarkan lebih murah karena penjual tidak perlu membayar sewa tempat. Dengan kemudahan transkasi ini tentunya menambah persaingan dalam bisnis karena target pasarnya lebih luas. Persaingan dalam bisnis menjadi bagian yang tidak dapat di hindari, kini persaingan dalam bisnis semakin ketat dalam berbagai aspek baik dalam hal produksi, pelayanan dan pemasaran. Banyak perusahaan yang ingin berkembang dan produk mereka lebih di kenal lagi oleh masyarakat dan calon pembeli, tidak terkecuali PT. Glucksindo Makmur yang sampai saat ini masih menggunakan sistem offline marketing yaitu sales mencari customer dari satu tempat ke tempat lainnya untuk menawarkan produk. Sehingga sistem penjualan berbasis elektronik diperlukan. Software yang digunakan untuk merancang aplikasi ini yaitu PHP, MySQL, dan Framework Laravel. Metode yang digunakan dalam pengujian ini yaitu UAT. Hasil dari penelitian ini adalah hadirnya sistem E-Commerce yang dapat membantu customer dalam melakukan pemesanan secara online, mengetahui informasi jenis produk yang ingin di beli dan profil perusahaan secara jelas dan lengkap. Penelitian ini berhasil mengimplementasikan framework Laravel dalam perancangan E-Commerce berbasis web.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: E-Commerce, Website, Laravel, Electronic,UAT
Subjects: 000 Karya Umum > 005 Pemograman > 005.36 Program untuk Komputer Personal
000 Karya Umum > 005 Pemograman > 005.4 Sistem Pemograman
Divisions: Fakultas Sains & Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: Iskandar Iskandar
Date Deposited: 17 Jan 2023 08:37
Last Modified: 23 Feb 2023 04:07
URI: https://repositori.buddhidharma.ac.id//id/eprint/1458

Actions (login required)

View Item View Item