PENGARUH AUDIT TENURE, PROFESSIONAL FEE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KUALITAS AUDIT (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Food & Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2021)

Dharma, Dharma (2023) PENGARUH AUDIT TENURE, PROFESSIONAL FEE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KUALITAS AUDIT (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Food & Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2021). Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
COVER - BAB III.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (918kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V - LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang dihasilkan oleh Audit Tenure, Professional Fee, dan Ukuran Perusahaan terhadapKualitas Audit (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Food&Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2021). Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data purposive sampling. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder. Teknik pengujian yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji analisis regresi logistik, uji koefisien determinasi (R2), menilai keseluruhan model (overall model fit), menguji kelayakan model regresi, matriks klarifikasi, uji signifikan simultan F, uji signifikan parameter individual (uji T). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) audit tenure memiliki nilai sig. 0,108 atau lebih besar dari 0,05 yang berarti hasil ini menunjukkan bahwa audit tenure tidak berpengaruh terhadap kualitas audit; (2) Professional Fee memiliki nilai sig. 0,000 atau lebih kecil dari 0,05 yang berarti hasil ini menunjukkan bahwa professional fee berpengaruh terhadap kualitas audit; (3) ukuran perusahaan memiliki nilai sig. 0,549 atau lebih besar dari 0,05 yang berarti hasil ini menunjukkan bahwa ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap kualitas audit. Dari nilai tabel statisktik F nilai signifikan yang diperoleh dari variabel independen sebesar 0,000 atau lebih kecil dari nilai 0,05 sehingga dapat diartikan bahwa variabel independen yaitu audit tenure, Professional Fee, dan ukuran perusahaan memiliki pengaruh secara bersama sama terhadap variabel dependen yaitu kualitas audit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Audit Tenure, Professional Fee, Ukuran Perusahaan terhadap Kualitas Audit
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 657 Akuntansi > 657 Teori Akuntansi
Divisions: Fakultas Bisnis > Akuntansi (S1)
Depositing User: Muhamad Kemal Prasetyo
Date Deposited: 02 Apr 2024 07:53
Last Modified: 02 Apr 2024 07:53
URI: https://repositori.buddhidharma.ac.id//id/eprint/2184

Actions (login required)

View Item View Item