ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM PEMASARAN ONLINE BENGKEL CV. TRUBUS JAYA MOTOR BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE FIRST IN FIRST OUT (FIFO)

Santosa, Jonathan (2022) ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM PEMASARAN ONLINE BENGKEL CV. TRUBUS JAYA MOTOR BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE FIRST IN FIRST OUT (FIFO). Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
Cover - BAB III.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text
BAB V - Lampiran.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (0B)

Abstract

CV Trubus Jaya Motor yang bergerak pada bidang perbengkelan, yang belum mempunyai pemasaran secara online membuat beberapa masalah terutama setelah adanya masa pandemi COVID-19 yaitu sulitnya pemasaran untuk mencari pelanggan baru dan juga menurunnya jumlah pelanggan pasca pandemi. Kesulitan lainnya yaitu pelanggan sulit untuk mencari informasi produk atau service yang dijual atau ditawarkan karena masih menggunakan media telepon yang akan merepotkan bagi karyawan yang harus memberi informasi satu per satu kepada setiap pelanggan yang bertanya. Transaksi penjualan juga hanya mengandalkan cara offline atau datang langgsung ke tempat yang tidak sesuai dengan aturan pembatasan sosial di tengah pandemi. Oleh karena itu penggunaan teknologi diperuntukan yaitu dalam pemasaran dan penjualan secara online. Dengan membangun sistem online berbasis web yang akan dibuat bertujuan untuk memudahkan penjualan dan pemasaran secara online. Untuk membantu dalam membangun sistem online, dibutuhkan metode antrian First In First Out (FIFO). FIFO merupakan metode antrian yang berisi algoritma bagaimana sebuah antrian akan berjalan masuk dan berjalan keluar. Hasil yang diharapkan yaitu sebuah sistem yang dapat menampilkan produk dan jasa yang ditawarkan, sistem tersebut juga dapat melayani penjualan atau pemesanan service, serta membantu pencatatan laporan akhir yang terlihat rapi. Diharapkan sistem yang dibuat ini dapat meningkatkan area pemasaran karena penjualan sudah memasuki area internet.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: E-Commerce, First In First Out (FIFO), Internet
Subjects: 000 Karya Umum > 005 Pemograman > 005.36 Program untuk Komputer Personal
000 Karya Umum > 005 Pemograman > 005.4 Sistem Pemograman
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.83 Riset Penelitian Pemasaran > 658.83 Analisis Pemasaran
Divisions: Fakultas Sains & Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: Iskandar Iskandar
Date Deposited: 13 Jan 2023 10:28
Last Modified: 23 Feb 2023 07:34
URI: https://repositori.buddhidharma.ac.id//id/eprint/1438

Actions (login required)

View Item View Item