PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, LEVERAGE DAN REPUTASI KAP TERHADAP AUDIT DELAY (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019)

Gunawan, Jessica Iglasias (2022) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, LEVERAGE DAN REPUTASI KAP TERHADAP AUDIT DELAY (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019). Bachelor thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
COVER - BAB III.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (455kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V - LAMPIRAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (691kB)

Abstract

Jumlah perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami peningkatan pada tahun 2017 – 2019. Peningkatan perusahaan juga diikuti oleh Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia. Perusahaan yang tercatat di BEI wajib menyampaikan laporan keuangan yang telah diaudit. Hal tersebut akan membuat jumlah laporan keuangan yang akan diaudit semakin bertambah. Laporan keuangan yang telah diaudit wajib untuk disampaikan paling lambat akhir bulan ke-3 setelah tanggal laporan keuangan tahunan dan apabila terlambat, maka akan dikenakan sanksi. Hal tersebut membuat audit delay menjadi penting. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage dan reputasi kap terhadap audit delay. Penelitian ini menggunakan perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di BEI dari tahun 2017-2019 untuk dijadikan sampel penelitian. Perusahaan yang menjadi sampel penelitian berjumlah 12 perusahaan sehingga total sampel menjadi 36. Jumlah tersebut diperoleh dengan melakukan purposive sampling terhadap 27 perusahaan. Penelitian ini memperoleh hasil bahwa variabel ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, dan reputasi kap memiliki pengaruh yang signifikan terhadap audit delay. Variabel ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, dan reputasi kap secara simultan memiliki pengaruh terhadap audit delay.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, reputasi kap dan audit delay
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 657 Akuntansi > 657.45 Audit Keuangan
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 657 Akuntansi > 657.48 Akuntansi Keuangan > 657.48 Akuntansi Income
Divisions: Fakultas Bisnis > Akuntansi (S1)
Depositing User: Iskandar Iskandar
Date Deposited: 14 Dec 2022 07:34
Last Modified: 14 Mar 2023 07:29
URI: http://repositori.buddhidharma.ac.id/id/eprint/1249

Actions (login required)

View Item View Item