PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA PT. SETIA ALAM BERJAYA

Debby, Debby (2020) PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA PT. SETIA ALAM BERJAYA. Bachelor thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
SKRIPSI FULL DEBBY (1).pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dan mengetahui permasalahan yang terjadi di PT. Setia Alam Berjaya, khususnya permasalahan mengenai pengaruh kualitas produk dan harga terhadap kepuasan konsumen pada PT. Setia Alam Berjaya. Penelitian ini juga untuk mencari solusi bagaimana cara mengatasi permasalahan kualitas produk dan harga terhadap kepuasan konsumen pada PT. Setia Alam Berjaya. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner, dimana kuesioner disebarkan secara acak terhadap 110 responden terhadap kepuasan konsumen pada PT. Setia Alam Berjaya. Analisis data dilakukan dengan bantuan program SPSS versi 21, teknik penentuan sampel menggukan rumus Slovin dan teknik pengujian data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji validitas, uji realibilitas dengan alpha cronbach. Uji analisis regresi linier berganda untuk menguji dan membuktikan hipotesis penelitian. R Square pada variabel kualitas produk menunjukkan angka R Square adalah 0,684 adalah pengkuadratan dari koefisien korelasi ( 0,827 x 0,827 = 0,684) R Square disebut juga dengan koefisien determinasi. Hal ini berarti besarnya pengaruh kompensasi terhadap Loyalitas Karyawan adalah sebesar 68,4% sedangkan sisanya (100%-68,4% = 31,6%) di pengaruhi oleh faktor-faktor lain. R Square pada variabel harga menunjukkan angka R Square adalah 0,717 adalah pengkuadratan dari koefisien korelasi ( 0,847 x 0,847 = 0,717) R Square disebut juga dengan koefisien determinasi. Hal ini berarti besarnya pengaruh harga teradap kepuasan konsumen adalah sebesar 71,7% sedangkan sisanya (100%-71,7% = 28,3%) di pengaruhi oleh faktor-faktor lain. Kualitas produk memiliki nilai T hitung sebesar 3,079 dimana nilai 3.079 > 1,659 dan nilai signifikan sebesar 0,03 dimana nilai 0,01 < 0,05 sehinga H1 diterima yang artinya Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Harga memiliki T hitung sebesar 3.496 dimana nilai 3,496 > 1,659 dan nilai signifikan sebesar 0,01 dimana nilai 0,01 < 0,05 sehingga H2 diterima yang artinya Harga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Dari uji ANOVA didapat Fhitung untuk kualitas produk adalah sebesar 234,180 dengan tingkat signifikan 0,000 ≤ 0,05 dan juga Fhitung ≥ Ftabel 234,180 ≥ 3,08 Dari uji ANOVA didapat Fhitung untuk harga adalah sebesar 135,368 dengan tingkat signifikan 0,000 ≤ 0,05 dan juga Fhitung ≥ Ftabel 135,368 ≥ 3,08

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.56 Manajemen Analisa Produk
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.8342 Perilaku Konsumen
Divisions: Fakultas Bisnis > Manajemen (S1)
Depositing User: Iskandar Iskandar
Date Deposited: 28 Aug 2020 03:23
Last Modified: 01 Mar 2023 04:40
URI: http://repositori.buddhidharma.ac.id/id/eprint/612

Actions (login required)

View Item View Item