PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA PRODUK KACA MULIA (STUDI KASUS PT. SEJAHTERA BERSAMA MULIA)

Frantio, Stella (2021) PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA PRODUK KACA MULIA (STUDI KASUS PT. SEJAHTERA BERSAMA MULIA). Skripsi thesis, Universitas Buddhi Dharma.

[img] Text
COVER - BAB III.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (793kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V - LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dan mengetahui permasalahan yang terjadi di PT. Sejahtera Bersama Mulia, khususnya permasalahan mengenai pengaruh harga, kualitas produk dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian konsumen pada produk kaca mulia.(Studi kasus PT. Sejahtera Bersama Mulia). Analisis data dilakukan dengan disebar secara acak terhadap 105 responden. Program yang digunakan adalah SPSS versi 25 R Square untuk model 1 menunjukan angka R Square sebesar 0,778, pengaruh harga terhadap keputusan pembelian konsumen adalah sebesar 77,8 % sedangkan (100% - 77,8% = 22,2%) dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. R Square untuk model 2 menunjukan angka R Square sebesar 0,806, pengaruh harga terhadap keputusan pembelian konsumen adalah sebesar 80,6 % sedangkan (100% - 80,6% = 19,4%) dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. R Square untuk model 3 menunjukan angka R Square sebesar 0,819, pengaruh harga terhadap keputusan pembelian konsumen adalah sebesar 81,9 % sedangkan (100% - 81,9% = 18,1%) dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Untuk nilai t diketahui bahwa t_hitung harga (X_1 ) adalah 8,518 dari t_tabel 1,659 , t_hitung kualitas produk (X_2 ) adalah 3,219 dan t_hitung kualitas layanan (X_3 ) adalah 2,742, dengan signifikasi 0,000 dibawah 0,05 artinya secara parsial ada pengaruh yang signifikan antara harga, kualitas produk dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian konsumen pada produk kaca mulia. Untuk F_hitung untuk model 1 adalah 360,342 dengan tingkat signifikan 0,000 dimana angka 0,000 < 0,05 dan juga F_hitung > F_tabel atau 360,342 > 2,69. Untuk model 2 adalah 211,961 dengan tingkat signifikan 0,000 dimana angka 0,000 < 0,05 dan juga F_hitung > F_tabel atau 211,961 > 2,69. Untuk model 3 adalah 152,844 dengan tingkat signifikan 0,000 dimana angka 0,000 < 0,05 dan juga F_hitung > F_tabel atau 152,844 > 2,69. Dengan demikian H_o ditolak dan H_a diterima, berarti dapat dikatakan bahwa harga, kualitas produk dan kualtas layanan secara bersama-sama atau simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Harga, Kualitas Produk, Kualitas Layanan, Keputusan Pembelian
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 651 Layanan Kantor > 651.9 Layanan Kantor untuk Perusahaan Tertentu
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.56 Manajemen Analisa Produk
600 Teknologi dan Ilmu Terapan (Bisnis) > 658 Manajemen Umum > 658.8342 Perilaku Konsumen
Divisions: Fakultas Bisnis > Manajemen (S1)
Depositing User: Rohman Syaifudin
Date Deposited: 03 Feb 2023 06:15
Last Modified: 03 Feb 2023 06:15
URI: http://repositori.buddhidharma.ac.id/id/eprint/1569

Actions (login required)

View Item View Item